Rapat Koordinasi Jabatan Fungsional Perencana se Sumatera Barat

709 kali dilihat
Post Title

Padang – Bertempat di Bappeda Provinsi Sumatera Barat, para pemangku Jabatan Fungsional Perencana (JFP) se Sumatera Barat melaksanakan rapat koordinasi pada Hari Rabu, 12 Juni 2019. Rapat ini berlangsung dihadiri Pejabat Fungsional Perencana lingkup Provinsi Sumatera Barat, Kabupaten Kota serta dari Instansi Vertikal Kanwil Kemenag Sumatera Barat.

Sekretaris Bappeda Sumatera Barat Bapak Hefdi, SH, MSi dalam sambutannya yang diwakili Perencana Madya Bappeda Ibu Dra Siti Latifah FRS, MSi menyampaikan bahwa Bappeda menyambut baik mulai aktif dan berperannya JFP di Sumatera Barat, baik dari segi jumlah JFP yang meningkat maupun kinerja dan kontribusi dalam penyusunan dokumen perencanaan di daerah masing-masing.

Selanjutnya, dalam perkembangannya di Indonesia, telah ada organisasi profesi JFP yaitu Asosiasi Perencana Pemerintah Indonesia (AP2I),  sehingga untuk lebih terkoordinasi dan testrukturnya profesionalitas JFP di Sumatera Barat maka perlu dibentuk Komisariat AP2I Sumatera Barat.

Rakor JFP kali ini secara bersama-sama menyepakati untuk segera dibentuknya Komisariat  AP2I Sumatera Barat, yang ditujukan untuk meningkatkan kemampuan, profesionalitas dan produktivitas perencanaan serta media mengembangkan jejaring kerjasama antar perencana. Lebih lanjut Ibu Dra Siti Latifah FRS, MSi menjelaskan bahwa peran AP2I diharapkan dapat memperkuat dan menjadi jembatan  antara fungsional dan struktural, antara lain dalam bentuk  tukar menukar informasi, ide, pembuatan policy paper, dan sharing pengalaman dapat dikerjasamakan  antara jabatan fungsional dan struktural di Bappenas, dan Bappeda Provinsi dan Kabupaten/Kota.

Rapat ini menyepakati rencana pelaksanaan Musyawarah Komisariat AP2I Sumatera Barat  pada tanggal 16 Juli 2019, dan rencana pelaksanaan pelantikan Pengurus Komsat AP2I Sumatera Barat dan sekaligus Seminar Nasional yang akan menghadirkan Kepala Pusbindiklatren Bappenas dan Ketua Umum AP2I Nasional pada awal Agustus 2019.