PELATIHAN PERENCANAAN DAN ADVOKASI BERBASIS DATA UNTUK PENINGKATAN KAPASITAS POKJA AMPL PROVINSI DAN KABUPATEN/KOTA DI SUMATERA BARAT

716 kali dilihat
Post Title

Pelaksanaan kegiatan Survey Air Minum Berbasis Rumah Tangga (SABRT) di Provinsi Sumatera Barat telah dilaksanakan dari Tahun 2014 sd. Tahun 2018 pada 9 (sembilan) Kabupaten/Kota yakni Kabupaten Pasaman, Sijunjung, Kepulauan Mentawai, Agam, Pasaman Barat, Pesisir Selatan, Kota Solok, Bukittinggi dan Pariaman, dengan pelaksanaan didampingi oleh Bappenas selaku Pokja AMPL Nasional dan Bappeda Provinsi selaku Pokja AMPL Provinsi;

Sehubungan dengan akan berakhirnya pendampingan Bappenas terhadap Program Survey Air Minum dan Penyehatan Lingkungan Berbasis Rumah Tangga (SABRT) di Provinsi Sumatera Barat, Bappeda Provinsi melalui Bidang Sosial Budaya dan Pemerintahan melakukan pelatihan perencanaan dan advokasi berbasis data sekaligus peningkatan kapasitas bagi Pokja AMPL Provinsi dan Kabupaten/Kota yang telah melaksanakan SABRT di Sumatera Barat pada tanggal 25 sd. 27 Oktober 2018 di Hotel Grand Rocky Bukittinggi, dengan menghadirkan narasumber dari Bappenas selaku inisiator pelaksanaan program SABRT dan juga ketua POKJA AMPL Nasional.

Pelaksanaan pelatihan dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Sosial Budaya dan Pemerintahan Bappeda Provinsi Sumatera Barat (Bpk. Ahmad Zakri, S.Sos, M.Si) yang mewakili Kepala Bappeda dimana dalam sambutan pembukaannya, Bapak Amhad Zakri menyampaikan bahwa dalam mencapai Universal Acsess 100 0 100 Tahun 2019, tim Pokja AMPL harus bekerja lebih keras lagi untuk membuat pemetaan lokasi SABRT di Kabupaten/Kota.

Pada kesempatan itu, selain pemaparan materi oleh narasumber, juga dilakukan pelatihan pemanfaatan aplikasi berbasis web untuk memudahkan tugas supervisor dan enumerator dalam pengumpulan data serta mendorong enumerator dalam pencapaian target secara maksimal.

Aplikasi berbasis web dapat ditertapkan pada HP Android baik secara online dalam pelaporan maupun secara offline untuk penginputan data oleh enumerator.